Tips dan Cara Agar Hidup Lebih Bahagia. Berbicara tentang hal kebahagiaan mungkin terlalu kompleks jika dibahas. Setiap manusia memiliki hak dan keinginan untuk bahagia, termasuk saya. Mungkin kita sudah mencapai beberapa hal yang kita cita-citakan dan harapkan. Tapi, apakah semua itu juga diikuti oleh perasaan bahagia yang mampu menciptakan ketentraman pada hati kita?
Saya akan memberi beberapa tips dan cara agar hidup lebih bahagia. Ya semoga bisa bermanfaat untuk Anda.
1. Beri penghargaan atas prestasi Anda.
Duduklah, dan ambil pena serta kertas, kemudian buatlah daftar 25 prestasi teratas Anda yang berhasil Anda capai dalam kurun waktu tertentu. Mungkin ini akan mengejutkan diri Anda sendiri karena, tanpa disadari, Anda telah berhasil meraih banyak pencapaian selama setahun ini.
Cara ini penting dilakukan sebagai bentuk penghargaan pada diri sendiri dan meningkatkan rasa percaya diri. Dengan lebih menghargai diri, Anda terbantu untuk memiliki pola pikir bahwa Anda mampu mengerjakan berbagai hal besar lainnya, tahun depan.
2. Tentukan tujuan yang realistis.
Anda akan merasakan kebahagiaan ketika berhasil memenuhi target dari tujuan yang telah disusun sebelumnya.
3. Cari kegiatan yang menyenangkan di luar pekerjaan.
Lakukan berbagai kegiatan yang bermakna dan bermanfaat sekaligus menyenangkan untuk Anda," ungkap Woodward. Berbagai kegiatan ini misalnya kegiatan sukarela, memulai proyek kreatif pribadi, atau mengembangkan hubungan sosial Anda di berbagai komunitas.
4. Bertanggung jawab atas kondisi hidup Anda.
Tanggung jawab atas diri bukan sekadar diukur dari jumlah uang yang dapat Anda dapatkan. Bentuk tanggung jawab atas diri sendiri juga berarti Anda mampu mengubah berbagai hal yang tidak Anda sukai, demi menjalani hidup yang lebih lebih menyenangkan.
5. Dikelilingi orang-orang yang Anda sayangi.
Ketika dikelilingi dengan orang-orang terdekat Anda, seperti keluarga, teman, pasangan atau kekasih biasanya Anda akan merasakan kegembiraan. Ini karena ternyata, berada di sekeliling orang-orang yang Anda sayangi membawa energi positif untuk diri sendiri.
No comments:
Post a Comment