Friday, September 30, 2011

Persija Jaya Jakarta Optimistis

Ketua umum terpilih Persija Jakarta, Ferry PaulusPersija Jaya Jakarta - Ketua umum terpilih Persija Jakarta, Ferry Paulus, tetap yakin PT. Persija Jaya Jakarta akan diputuskan oleh PSSI sebagai pengelola sah Persija Jakarta.

Konflik kepengurusan di tubuh Persija Jakarta melibatkan tiga badan hukum yakni PT. Persija Jaya (PJ) pimpinan Bambang Sucipto, didukung mantan CEO klub LPI, Jakarta FC, PT. Persija Jaya Jakarta (PJJ) pimpinan Benny Erwin dan Ferry Paulus serta PT. Persija Jakarta pimpinan Nachrowi.

Diungkapkan Komite Eksekutif PSSI, La Nyalla M. Mattalitti, di sela-sela rapat Komite Eksekutif PSSI di Hotel Sahid, Jakarta, Jumat (30/9/11), PSSI condong kepada PT. Persija Jaya. Meski demikian, Ferry tetap yakin pihaknya yang menang.

Kami, Persija, siap berkompetisi. Kami sudah finalisasi beberapa kontrak pemain asing dan lokal, juga ofisial, pelatih dan perangkat lain. Minggu depan melakukan pemusatan latihan di Batu, Malang. Rabu pelatih kepala (Dejan Gluscevic) sudah datang,” ujarnya dalam jumpa pers di Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat malam (30/9/11).

Ferry yakin PT. PJJ mendapat dukungan dari klub-klub amatir anggota Persija Jakarta. Dukungan dokumen legal serta kronologis dan fakta historis juga menunjukkan bahwa PT. PJJ yang sah sebagai pengelola Persija.

Ditambahkan Ferry, seluruh dokumen tersebut, termasuk dukungan dari Pemerintah Kota Jakarta Pusat dengan tembusan Gubernur DKI Jakarta, juga sudah didapat dan ditunjukkan kepada PSSI.

Tentunya kami tidak mau berandai-andai. Kami tunggu surat tertulis siapa yang dimenangkan oleh PSSI. Persija dimiliki klub-klub amatir dan berbadan hukum Persija Jaya Jakarta. Hingga kini belum ada pemberitahuan resmi dari PSSI,” ungkapnya.

Kami yakin akan dimenangkan. Karena kompetisi tahun lalu yang fasilitasi PT. Persija Jaya Jakarta. Dalam verivikasi dengan PSSI (tanggal 22 Agustus), semua aspek sudah dipenuhi. Poin yang didapat 90,1. Kamilah PT Persija Jaya Jakarta yang siap secara keseluruhan. Kontrak dengan pihak ketiga juga sudah kami lakukan,” tandasnya.

Ferry juga mengaku mendapat dukungan dari para pemain bintangnya, termasuk kapten timnas Indonesia, Bambang Pamungkas. “Persija yang ada Bepe dan Ismed-nya yang sudah siap ikut kompetisi 2011/2012,” ungkap Ferry, sambil menunjukkan lembar kontrak pemain Persija Jaya Jakarta.

[via - inilah.com]

No comments:

Post a Comment